Rabu, 21 Maret 2012

Press Release "Gilang Cobain bergabung dengan Inspekturock"


Maret 2012 adalah awal kami untuk memutuskan kembali dalam bermusik, setelah sekian bulan vakum dan nyaris untuk membubarkan The Inspektur akhirnya kami kembali berkarya dengan formasi terbaru kami. Lelah akan sms dan chat dari teman - teman yang menanyakan bagaimana kabar The Inspektur, kami pun sepakat untuk membangunkan band ini yang lama tertidur pulas. Dan maret 2012 kami bertemu untuk melepas kerinduan bermusik kami. dengan format acoustic kami pun terus beraksi di dalam Studio dan selang berapa hari kami bertemu dengan sahabat kami di sebuah resto di bilangan Kemang, selatan Jakarta. Salah satu drumer terbaik dari Band Blues Hippie Depok (SOBER), dia adalah Gilang Cobain. dengan perbincangan panjang lebar akhirnya Gilang pun berminat untuk bergabung bersama The Inspektur.

Dengan senang hati kami pun menyambut niat baik sahabat kami ini, rasa senang dan bercampur dengan haru kami pun menjadi lebih bersemangat untuk berkarya. Kehadiran Gilang memberikan warna baru dalam musik The Inspektur dengan karakter selengeannya dia pun membius kami dalam permainan drumnya. Kami pun senang, kami pun tertawa dalam nuansa rock, dua sesi latihan telah kita lewati bersama tanpa ada rasa kecewa Gilang pun memberikan satu spirit baru bagi kami dan The Inspektur untuk terus berwarna dalam karya.

Terima kasih untuk teman - teman yang masih terus memberikan masukan dan sarannya, karena kami percaya masukan dan saran dari kalian adalah perhatian yang lebih kepada kami untuk lebih maju lagi dari sekarang ini. Semoga dengan bersamanya  Elegi Ekal (Vokal), Firman Pman (Lead Guitar), Diego Fernando (Lead Guitar), and Gilang Cobain (Drum) bisa terus bersama dan berkarya dengan The Inspektur. 

Nantikan E.P kami di tahun ini, semoga bisa memberikan nuansa baru bagi mainstream indie local.

THE INSPEKTUR WE ACT IN ROCK!!

Inspekturock management

Selasa, 02 Agustus 2011

Inspekturock @ Prom Night Sekolah Tinggi Perikanan (STP) Jakarta

The Inspektur @ Prom Night STP Jakarta, Hollywood STP


Harmony Rock dibalut sentuhan blues, menyeimbangkan kekuatan syair


YNGWIE WHO? 


Beringas sungguh berkata sayang !!!


Motor Head adalah untuk pukulan pertamanya


Keseriusannya untuk berbicara dengan kunci - kunci gitar


Melodinya berpacu untuk satu kata, Rock on !!!


Inspekturock @ Prom Night STP Jakarta
29 Juli 2011




Kamis, 28 Juli 2011

Kamis, 14 Juli 2011

Inspekturock @ Jakarta Berbicara Hitam & Putih











Sederet jejak selama kami berkarya dalam musik, Empat tahun mengawali kami untuk memahami arti sebuah persahabatan dalam kedewasaan. Sahabat masih berdiri menantang tirani, melawan segerombolan bajingan lepas yang menusuk  dengan angkuhnya kepopuleran. Bangkit dan tersenyum untuk sebuah penghargaan. "Hitam putih jejak langkah sang musisi".

The Inspektur @ Sudut Kota, Jakarta Berbicara Hitam & Putih.

Selasa, 12 Juli 2011

Inspekturock @ Back Jams, Bang Day Cafe



Back Jam's, ya tepat sekali kata itu untuk kita semua dengar, setelah cukup lama tidak menginjakan nada di kota kelahiran kita. "Depok kembali bergema lagi dengan kehadiran teman - teman seperjuangan dari basis scene indie depok". Sejumlah musisi turut hadir meramaikan Back Jam's kali  itu, yang bertempat di pinggiran kota Depok. Raungan dan Distorsi tinggi terdengar bagaikan orgasme yang mencuat melapisi keindahan malam ini.
Beringas Murka, Pemuda Metropoli, 17 Tahun Jakarta dan sederet lagu lainnya begitu memukau para penggemar rock yang datang di hari itu. Tanpa basa - basi The Inspektur pun beraksi dengan keliaran kami berkarya dalam nada. Terima kasih untuk semua teman - teman seperjuangan, Semoga Gigs esok kita bisa berkumpul bersama lagi dalam satu stage.

                                                                                                           Back Jam's Depok Bergema Rock's